Profil DD Orchid Nursery
Pertanian kini telah menjadi sektor yang mulai ditinggalkan namun beberapa masyarakat justru memanfaatkan peluang ini untuk melakukan usaha tani. Kini pelaku usaha pertanian belum tentu memiliki latar belakang pendidikan dan memiliki keahlian dalam bidang pertanian. Sehingga kebanyakan masyarakat melakukan kegiatan pertanian hanya berdasarkan pengalaman saja. Selain itu banyak petani yang memiliki pengetahuan terbatas sehingga masih diperlukan pelatihan untuk meningkatkan kapasitas petani baik petani skala kecil maupun usaha tani.
DD Orchid Nursery merupakan perusahaan yang bergerak dibidang budidaya pertanian khususnya Anggrek dan agrowisata. Berdirinya DD Orchid Nursery ini didorong oleh semakin berkurangnya lahan pertanian di Kelurahan Dadaprejo. DD Orchid berdiri pada tahun 2007 yang telah berkontribusi terhadap suplai Anggrek. DD Orchid Nursery bergerak dibidang agrowisata dan juga fokus terhadap supply chain komoditas pertanian. Adapun dalam memenuhi kebutuhan pasokan komoditas, perusahaan ini bekerjasama dengan petani mitra. Petani mitra perusahaan ini sebelumnya telah mendapatkan pelatihan dari perusahaan meliputi aklimatisasi, , penggunaan pupuk, pengendalian hama terpadu. Untuk meningkatkan kualitas, DD Orchid Nursery selalu berinovasi untuk meningkatkan efisiensi dalam kegiatan produksi. Adanya peningkatan kinerja ini hendaknya disertai dengan peningkatan kapasitas mitra.
Program pemberdayaan masyarakat khususnya dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia sangatlah penting untuk menunjang proses produksi pertanian dan dapat berkontribusi terhadap perekonomian masyarakat secara langsung. Program pemberdayaan masyarakat dapat dilaksanakan melalui berbagai program pelatihan, seminar, diklat, maupun kegiatan pembelajaran berbasis wisata. DD Orchid Nursery sebagai perusahaan yang bergerak dibidang agrowisata dengan sistem pertanian yang modern tentu bisa menjadi sarana pembelajaran bagi masyarakat.
Pemberdayaan masyarakat tani merupakan salah satu upaya mewujudkan perubahan pola pikir, perilaku dan sikap petani agar menjadi ahli dalam menjalankan usaha taninya dan mampu mengorganisasi diri dalam kegiatan agribisnis melalui proses pembelajaran secara terus menerus. Pemberdayaan masyarakat tani tidak semata-mata menjadi tugas dan tanggung jawab pemerintah saja, melainkan menjadi tanggung jawab bersama. Secara nyata pemberdayaan masyarakat tani telah dilakukan melalui kegiatan proses belajar mengajar diantara sesama petani. Kegiatan ini merupakan bentuk konkrit partisipasi petani dalam mengembangkan sumberdaya manusia pertanian. Dengan adanya program P4S (Pusat Pelatihan Penyuluh Perdesaan Swadaya) tentu akan membantu terwujudnya pemberdayaan masyarakat melalui peningkatan kemampuan dan pengetahuan masyarakat. Sebagai perusahaan yang terus berinovasi tentu dapat menjadi pusat dan sarana pembelajaran bagi masyarakat luas baik melalui program pelatihan maupun melalui sarana pariwisata. Diharapkan dengan menjadikan DD Orchid Nursery sebagai pelaksana program P4S dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat luas dan membantu peningkatan kapasitas dan pengetahuan masyarakat mengenai pertanian.
Visi
Menjadikan DD Orchid Nursery sebagai perusahaan dengan produk berkualitas yang mengedepankan konservasi, inovasi dan edukasi berbasis pemberdayaan masyarakat
Misi
- Menjadikan DD Orchid Nursery sebagai produsen anggrek yang berkualitas.
- Menciptakan sumberdaya manusia yang jujur, kreatif, inovatif, dan memiliki jiwa
entrepreneurship - Mengeksplorasi potensi pariwisata dan ekonomi kreatif berbasis pemberdayaan
masyarakat - Melestarikan anggrek spesies di Indonesia